09.00 - 17.00 WIB
08123386165, 081233144166
081318887231, 081233144166, 081233777646, 081311177522, 081233144177
081318887231, 081233144166, 081233777646, 081311177522, 081233144177

pusat@tokomesin.com
Menu

Peluang Usaha Keripik Belimbing Dan Analisa Usahanya

KategoriPeluang Usaha
Di lihat3032 kali
Harga Rp (Hubungi CS)
Beli Sekarang

Buah belimbing merupakan buah yang kaya akan kandungan gizi dan sangat menyegarkan untuk dimakan. Buah belimbing ini sangat nikmat jika dimakan secara langsung, namun juga enak bila diolah menjadi berbagai jenis makanan. Beberapa jenis olahan yang bisa dibuar dari buah belimbing ini misalnya selai belimbing, jus belimbing, dodol belimbing, keripik belimbing dan sebagainya.  Salah satu olahan yang tergolong unik dari buah belimbing ini ialah keripik belimbing. Peluang usaha keripik belimbing sangat menguntungkan. Terlebih cara membuat keripik belimbing yang mudah, bila ingin mencoba menjalankan usaha keripik belimbing ini maka silahkan simak info dibawah ini :

Info Usaha Keripik Belimbing

Camilan dari bahan belimbing ini bisa dijadikan usaha dengan untung yang besar. Target pasar pada camilan belimbing cukup tinggi karena hampir semua kalangan masyarakat menyukai kelezatan dari keripik belimbing. Proses mengolah keripik belimbing pun simple dengan dibantu mesin usaha. Buah belimbing banyak dibudidayakan sehingga akan lebih baik memanfaatkan buah belimbing supaya bisa terjual dengan harga tinggi seperti keripik belimbing ini.

Modal Usaha Keripik Belimbing

Usaha keripik belimbing bermodal cukup besar hal ini karena mesin usaha yang cukup mahal. Pada saat  menjalankan usaha keripik belimbing membutuhkan bantuan mesin. Mesin yang dibutuhkan ini ialah mesin vacuum frying yang memang dijual dengan harga cukup tinggi.

Bahan Baku Keripik Belimbing

Bahan baku belimbing dapat dibeli dengan mudah dipasar atau para petani belimbing. Harga bahan baku belimbing terjangkau jika dibeli pada petani langsung. Bahan untuk membuat keripik belimbing ini hanya membutuhkan bahan belimbing dan minyak goreng, sangat praktis bukan.

Siapkan Peralatan Membuat Keripik Belimbing

Peralatan untuk memproduksi keripik belimbing ini yaitu pisau, talenan, baskom, kompor dan gas, mesin vacuum frying, mesin peniris minyak,  mesin pengemas dan sebagainya.

Lokasi Usaha Keripik Belimbing

Usaha  keripik belimbing dapat dijalankan untuk skala rumah tangga. Jika keripik belimbing semakin dikenal serta memiliki permintaan pasar yang tinggi maka dapat mencoba pindah dengan menyewa tempat yang lebih luas.

Konsumen Produk Keripik Belimbing

Camilan gurih ini disukai banyak kalangan, sehingga target pasar pada bisnis ini sangat meluas.  Dari mulai anak – anak hingga orang tua, karena kandungan gizi dalam buah belimbing yang menyehatkan tubuh. Semua kalangan bisa mencoba keripik belimbing karena harganya yang rumayan terjangkau.

Harga Produk Keripik Belimbing

Keripik belimbing ini dapat dijual dengan harga berkisar antara Rp. 5.000 – Rp. 25.000 per kemasan. Harga ini disesuaikan dengan berat pengemasan pada keripik belimbing ini.

Karyawan Usaha Keripik Belimbing

Usaha keripik belimbing tidak membutuhkan banyak karyawan sebab usaha ini masih dijalankan dalam skala rumah tangga saja. Namun jika usaha keripik belimbing membutuhkan banyak tenaga kerja maka bisa memasukan satu atau dua karyawan.

Pengolahan Produk Keripik Belimbing

Pengolahan keripik belimbing ini dengan membersihkan belimbing sampai bersih, kemudian mengirisnya tipis atau sesuai keinginan menggunakan pisau. Kemudian gunakan mesin vacuum frying untuk menghasilkan keripik buah belimbing yang renyah. Kemas keripik belimbing  secara rapi dengan tambahan no pom dan kode kadaluarsa.

Promosi Usaha Keripik Belimbing

Lakukan promosi  keripik belimbing dengan menawarkan semua masyarakat. Gunakan media social untuk promosi  keripik belimbing secara meluas.

Pemasaran Usaha Keripik Belimbing

Pasarkan produk keripik belimbing ini kebeberapa toko, swalayan, supermarket terdekat, pasar dan tempat lainnya. Pasarkan produk keripik belimbing ini secara menyeluruh supaya bisnis bisa berjalan sesuai dengan keinginan.

Strategi Usaha Keripik Belimbing

Strategi untuk menjalankan usaha keripik belimbing ini yaitu dengan cara mengemas keripik belimbing secara rapi dan menarik. Gunakan kemasan tebal jadi membuat keripik terlihat berkualitas. Tambahi label dengan nama unik serta tambahan gambar keripik belimbing. Buat rasa keripik belimbing yang enak, renyah serta gurih saat dimakan.

Contoh Analisa Usaha Keripik Belimbing

Bagi yang ingin mencoba  peluang bisnis keripik belimbing maka akan lebih baik menyimak terlebih dahulu mengenai analisa usaha pada keripik belimbing ini, yaitu :

Asumsi :

  • Masa penggunaan pada kompor dan gas selama waktu 3 tahun
  • Masa penggunaan pada mesin vacuum frying selama waktu 3 tahun
  • Masa penggunaan pada pisau selama waktu 1 tahun
  • Masa penggunaan pada talenan selama waktu 1 tahun
  • Masa penggunaan pada wadah selama waktu 2 tahun
  • Masa penggunaan pada peniris minyak selama waktu 3 tahun
  • Masa penggunaan pada peralatan tambahan selama waktu 1 tahun
Peralatan  Harga 
 Kompor dan gas  Rp. 600,000
 Mesin vacuum frying  Rp. 14,250,000
 Pisau  Rp. 40,000
 Talenan  Rp. 55,000
 Wadah  Rp. 150,000
 Peniris minyak  Rp. 750,000
 Peralatan tambahan  Rp. 60,000
 Jumlah Investasi  Rp. 15,905,000

 

Biaya Operasional per Bulan
 Biaya Tetap  Nilai
 Penyusutan kompor dan gas 1/36 x Rp. 600.000  Rp. 16,667
 Penyusutan mesin vacuum frying 1/36 x Rp. 14.250.000  Rp. 395,833
 Penyusutan pisau 1/12 x Rp. 40.000  Rp. 3,333
 Penyusutan talenan 1/12 x Rp. 55.000  Rp. 4,583
 Penyusutan wadah 1/24 x Rp. 150.000  Rp. 6,250
 Penyusutan peniris minyak 1/36 Rp. 750.000  Rp. 20,833
 Penyusutan alat tambahan 1/12 x Rp. 60.000  Rp. 5,000
 Total Biaya Tetap  Rp. 452,500

 

Biaya Variabel
 Belimbing  Rp. 185,000  x 30  =  Rp. 5,550,000
 Minyak goreng  Rp. 65,000  x 30  =  Rp. 1,950,000
 Kantong plastik  Rp. 25,000  x 30  =  Rp. 750,000
 Gas lpg  Rp. 21,000  x 5  =  Rp. 105,000
 Sewa tempat  Rp. 850,000  x 1  =  Rp. 850,000
 Listrik  Rp. 180,000  x 1  =  Rp. 180,000
 Biaya air  Rp. 80,000  x 1  =  Rp. 80,000
 Biaya tambahan  Rp. 45,000  x 30  =  Rp. 1,350,000
 Total Biaya Variabel  Rp. 10,815,000

 

Total Biaya Operasional
 Biaya tetap + biaya variabel =  Rp. 11,267,500

 

Pendapatan per Bulan
 Penjualan rata – rata =
50  kemasan  x  Rp. 11,000  =  Rp. 550,000
Rp. 550,000  x 30  hr  =  Rp. 16,500,000

 

Keuntungan per Bulan
 Laba    = Total Pendapatan – Total Biaya Operasional
 Rp. 16,500,000  – 11,267,500  =  Rp. 5,232,500

 

Lama Balik Modal
Total Investasi / Keuntungan =  Rp. 15,905,000  : 5,232,500  = 3  bln

 

Pada analisa usaha yang sudah dijelaskan diatas apabila mampu menjual sebanyak 50 kemasan dengan harga Rp. 11.000/ kemasan maka nantinya akan menghasilkan keuntungan Rp. 5,232,500 per bulan dengan waktu balik modal ialah 3 bulan lamanya.

mesin vacuum frying 2 agrowindoApabila berminat untuk menjalankan usaha keripik belimbing ini maka gunakan mesin vacuum frying. Dengan menggunakan mesin vacuum frying ini maka kegiatan usaha akan semakin mudah dan lancar. Bisnis bisa menghasilkan keripik buah belimbing berkualitas yang renyah dan enak. Bila berminat maka Toko Mesin Maksindo telah menyediakan mesin vacuum frying ini untuk Anda gunakan. Mesin vacuum frying ini berkualitas dan bisa diandalkan dalam mengolah buah berimbing menjadi keripik renyah. Harga mesin ini terjangkau sehingga sesuai digunakan oleh para pengusaha keripik buah.

Demikian tadi pembahasan untuk peluang usaha keripik belimbing dan analisa usahanya. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat bagi para pembaca yang tengah mencari peluang usaha tepat dijalankan. Selamat mencoba.

Rp (Hubungi CS)
Rp (Hubungi CS)
Rp (Hubungi CS)
Rp (Hubungi CS)
Rp (Hubungi CS)
Rp (Hubungi CS)
Rp (Hubungi CS)
Rp 7.075.000
New
Rp 2.990.000
sertifikat iso agrowindo

Hubungi Kami

08123386165, 081233144166
081318887231, 081233144166, 081233777646, 081311177522, 081233144177
081318887231, 081233144166, 081233777646, 081311177522, 081233144177
pusat@tokomesin.com